Sabtu, 11 Februari 2012

Tips


TIPS ...MENENTUKAN SIZE SEPATU SANDAL BELANJA VIA ONLINE


Semakin maraknya bisnis online sekarang, semakin mempermudah kita baik konsumen maupun penjual produk, untuk belanja dan memasarkan produknya masing masing.

Akan tetapi tidak jarang ada beberapa kendala yang biasa di temukan di saat konsumen  belanja produk tertentu, merasa kurang sreg dan kurang nyaman ketika produk sudah diterima, salah satunya adalah belanja via online produk sepatu maupun sandal.

Sangat perlu untuk di ketahui, produksi atau pembuatan sepatu sandal, salah satu pendukung utama tercipta sepatu ataupun sandal adalah MAL kaki ( saya sebut MAL kaki untuk lebih mempermudah pembaca dalam memahami arti MAL tersebut ).....MAL kaki merupakan alat cetak yang menyerupai bentuk kaki manusia.
MAL kaki pada prisnsipnya sama baik yang untuk produksi skala industri pabrik maupun skala home industri, akan tetapi sering kita jumpai antara size merk sepatu A dan B berbeda, padahal sama sama size 42

Tips ini tidak akan membahas hal tersebut, akan tetapi memberikan sedikit solusi, bagi para konsumen yang ingin belanja sepatu sandal via online, khususnya yang mau belanja sepatu sandal via online di toko Kondang Murah ( kalau di fb, ownernya bernama Eko Nur ) simple dan sangat mudah caranya

Sebelum belanja sepatu sandal via online, cara aman dan nyaman untuk menentukan sizenya dengan cara seperti di bawah ini, pastikan 

1. Panjang telapak kaki di ukur
2. Lebar telapak kaki di ukur
3. Tinggi di ukur ( di ukur dari bawah telapak kaki sampai mata kaki )

kalau bahasa jawa KEMIRI, lalu sampaikan cara no 1,2,3 tersebut ke penjual, supaya penjual bisa tahu dan memastikan size yang pas dan tepat, dengan cara demikian kesalahan dalam memilih size sepatu sandal belanja via online dapat terhindari

Silakan di praktekkan dan selamat berbelanja sepatu sandal via online di toko Kondang Murah atau di facebooknya Eko Nur (owner kondang murah ) semoga bermanfaat